Alunan Suka – Duka


Pergantian datang dan pergi tak terhitung,

Dikala suka, diri terpaku dalam keasyikan,

Dikala duka, diri merenung dalam penantian,

Ikatan Karma membungkus arah hidup.

 

Refleksi diri mengalir bersama waktu,

Memperbaiki alunan yang tak menentu,

Mengubah kegoyahan menjadi keseimbangan,

Mendiamkan diri dikala suka, dan diam dikala duka.

 

Siklus suka-duka tidak lagi membawa beban,

Keinginan tidak lagi menjadi penyebab,

Tujuan tidak lagi muncul sebagai harapan,

Semuanya telah kembali dalam penguasaan diri.




Berbagi adalah wujud Karma positif

Berbagi pengetahuan tidak akan membuat kekurangan

Blog Terkait